Rabu, 29 Agustus 2018

NYUPIR

Gak kekinian banget yach. . .

Saat tinggal di Sidoarjo 2006 an , aku sudah biasa ppakai sepeda motor, matic dan sudah bisa keliling kompleks dengan Corolla hijauku, dengan moncong panjangnya, keliling kompleks doank. . .he he he. .
Tapi kalo sepeda motor, mioku, aku sudah biasa kulakan sendiri melewati jalan protokol propinsi malah. 
Entah kenapa semenjak pindah Lampung, keberanianku ciut, apalagi kemudian masuk Jakarta.

Ini karena Hanin, tiap pulang sekolah sudah mulai merengek minta dianterin mama, dijemput mama sseperti teman temannya, pakai mobil kecil. 
Waduh. . .
Padahal aku sama sekali gak berani nyupir!

Demi anak, dih padahal beneran sudah mulai malu diliat satpam anter anak pakai jalan kaki, padahal ibu yang lain pakai mobil, wk wk. . 
Kemana malu ku. . .

Bismillah, aku mulai les nyupir. . taraaaa!
Mulai seminggu kemarin, dan sudah 2 x aku ikuti.
Tinggal sekali besok. .
Duuuh... bisa nggak ya lepas sendiri bawa tanpa instruktur?

Dag dig dug. . .